Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the wpeditor domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /www/wwwroot/gohitzz.com/wp-includes/functions.php on line 6114
Kelebihan Dan Kekurangan Xiaomi Redmi Note 9 Cek Teliti
Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi Note 9

Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi Note 9, Ingin Beli? Cek Dahulu dengan Teliti


Warning: Undefined array key "tie_hide_meta" in /www/wwwroot/gohitzz.com/wp-content/themes/sahifa/framework/parts/meta-post.php on line 3

Warning: Trying to access array offset on value of type null in /www/wwwroot/gohitzz.com/wp-content/themes/sahifa/framework/parts/meta-post.php on line 3

Gohitzz.com – HP yang baru dirilis Juni tahun lalu ini adalah Xiaomi Redmi Note 9. Disebut-sebut siap menjadi HP paling laris di pasaran karena tidak bikin seret kantong. Namun, apakah benar HP buatan Negara Tiongkok ini mampu mendominasi pasaran di Indonesia? Bagaimana dengan kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 9 ini?

HP produksi Xiaomi ini memang telah banyak berlalu-lalang di pasaran Indonesia. Tak mengherankan, peminat dari HP Xiaomi ini terbilang cukup banyak dan membuat merknya semakin terkenal. Walau HP terbaru ini banyak diburu, ternyata ada keunggulan dan kelemahan dari Xiaomi Redmi Note 9 terbaru ini. Apa keunggulan dan kelemahan tersebut?

Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi Note 9

Murah tapi mewah dan berkelas merupakan ungkapan tepat untuk ponsel yang dikeluarkan Juni tahun lalu ini. Harga banderolnya tidak membuat kantong pembeli menjadi seret. HP Xiaomi Redmi Note 9 ini hanya dihargai Rp. 2.499.000,- saja. Walau murah, ternyata ada kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 9 yang harus diketahui.

Setiap produk pasti memiliki keunggulan dan kelemahan, begitu pula dengan Redmi Note 9 dari Xiaomi ini. Kelebihan dan kelemahan Xiaomi Redmi Note 9 menjadi pertimbangan bagi pembeli jika ingin membelinya. Apakah lebih banyak kelebihannya atau kekurangannya? Untuk mengetahui hal tersebut, yuk simak ulasan berikut!

1. Performa Baik, Namun Tidak Ada NFC

Ini merupakan kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 9 yang pertama. Walau dibanderol dengan harga yang cukup murah, bukan berarti HP keluaran terbaru ini murahan. Kelebihannya dari Xiaomi Redmi Note 9 ini memiliki performa yang cukup handal. Karena dilengkapi dengan chipset mumpuni yaitu Helio G85 dari MediaTek.

✅REKOMENDED:  Cara Mematikan Data Saat Layar Terkunci Xiaomi

Dengan harga yang murah namun dibekali dengan kualitas performa yang unggul membuatnya tidak dapat diremehkan. Sayangnya, walau memiliki performa yang ungguh untuk HP dengan biaya entry-level HP Xiaomi ini memiliki kekurangan. Kekurangan tersebut adalah tidak adanya NFC untuk wilayah Indonesia. Dimana NFC ini sangat membantu ketika melakukan transaksi digital.

2. Kapasitas Baterai Mantap, Namun Tidak Fast Charging

Berikut adalah kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 9 yang kedua. Dibekali dengan daya tampung baterai yang mantap yaitu 5020 mAh. Baterai dengan kapasitas itu membuat Xiaomi Redmi Note 9 bisa dipakai seharian tanpa takut lowbat. Sehingga pemakai bisa menggunakan HP selama seharian penuh tanpa charge berkali-kali.

Namun, daya tampung baterai 5020 mAh ini tidak didukung dengan fast charging. Daya maksimal yang bisa digunakan untuk baterai Xiaomi Redmi Note 9 hanyalah 18W saja. Durasi pengisiannya juga terbilang cukup lama sekitar 2,5 jam sehingga tidak bisa dilakukan pengisian baterai secepat kilat.

3. Bluetooth Upgrade, Tidak dengan Kamera

Bluetooth serta lensa kamera menjadi bahasan kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 9 berikutnya. Keunggulan HP buatan Negara Tiongkok ini mempunyai koneksi bluetooth dengan versi 5.0. Membuatnya lebih baik dibandingkan HP Xiaomi Redmi keluaran sebelumnya. Dengan bluetooth upgrade jangkauan HP ini lebih luas, pengiriman dan penerimaan data menjadi efisien.

Bluetooth upgrade, tidak dengan kameranya. HP Xiaomi Redmi ini memiliki kamera yang sama dengan keluaran sebelumnya. Yaitu dengan 4 kamera, ada lensa makro 2 MP, ultrawide 8 MP, wide 48 MP, dan depth 2 MP. Walau begitu, kamera HP Xiaomi Redmi Note 9 ini cukup jernih untuk pengambilan gambar.

4. Desain Kece , Namun Perekam Belum 4K

Ini adalah kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 9 selanjutnya. Desain dari HP Xiaomi Redmi Note 9 terbilang kece dan tidak mengecewakan. Dilihat dari desainnya, tampak bahwa HP keluaran Xiaomi terbaru ini punya kesan mewah dan elegan. Tak mengheran Xiaomi Redmi Note 9 ini diburu oleh banyak orang.

✅REKOMENDED:  Review Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi Note 3 Terbaru

Walaupun mempunyai desain yang kece parah, di dalamnya tidak memiliki fitur perekam 4K. Hal ini menjadikan salah satu kekurangan dari Xiaomi Redmi Note 9 ini. Hal tersebut membuat perekam videonya tidak memiliki resolusi yang tinggi. Sehingga bagi pembeli yang menyukai fotografi perlu mempertimbangkan fitur ini.

5. Display Lebar, Namun Kurang Cerah

Nah, ini merupakan kelebihan dan kelemahan dari Redmi Note 9 yang terakhir. Xiaomi Redmi Note 9 mempunyai display tampilan yang lebar dan Full HD. Layarnya sekitar 6,53 inchi sehingga puas jika digunakan untuk menonton video atau bermain game. Selain itu, HP Xiaomi terbaru ini punya body yang slim.

Sayangnya, walau mempunyai display tampilan lebar tetapi itu tidak cukup cerah. Layar atau displaynya hadir dengan panel IPS LCD, itu cukup menyedot banyak daya baterai. Walaupun pemakai bisa mengaturnya secara manual, namun kecerahan maksimalnya hanya 370 nits saja. Ini membuat layarnya cukup sulit dilihat ketika di outdoor siang hari.

Keunggulan Xiaomi Redmi Note 9 Lainnya

Sebelumnya sudah disebutkan kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 9, tetapi ternyata HP ini masih memiliki keunggulan lainnya. Keunggulan-keunggulan tersebut bisa membuatnya menguasai pasaran di Indonesia, lho. Dengan harga middle range namun dilengkapi fitur-fitur unggul, kekinian, dan berkelas siapa yang tidak tertarik?

Keunggulan-keunggulan lainnya ini juga membuat pembeli semakin berminat terhadap Xiaomi Redmi Note 9 ini. Begitu banyak keunggulan yang dihadirkan pada HP Xiaomi keluaran terbaru ini. Sehingga ada benarnya disebut bisa menguasai pasaran HP di Indonesia. Lalu, apa sajakah keunggulan lain dari Xiaomi Redmi Note 9?

  • Widevine L1: Xiaomi Redmi Note 9 telah mempunyai fitur Widevine L1. Ini sangat membantu bagi penyuka film atau series di layanan live streaming. Widevine L1 akan membantu pemilik mengamankan konten sehingga tidak gampang kena bajak.
  • Internal memory besar: Internal memory yang besar menjadi dambaan setiap orang. Dengan internal memory yang besar bisa untuk menyimpan banyak file dan memasang berbagai aplikasi. Xiaomi Redmi memiliki internal memory 64 GB dan 128 GB sekaligus dilengkapi dengan slot khusus.
  • Masih ada jack audio: Bagi penyuka headset maupun earphone tanpa bluetooth tak perlu khawatir karena tetap bisa menggunakannya. Xiaomi Redmi Note 9 ini mempunyai fitur Jack Audio sehingga tidak akan menyedot banyak daya baterai HP.
  • Cocok bagi gamer: Xiaomi Redmi Note 9 menjadi pilihan tepat untuk memuaskan para gamer. Dilengkapi performa Helio G85 dari MediaTek membuat HP ini handal digunakan bermain game. Sehingga gamer tidak perlu ragu jika ingin memiliki HP ini.
  • Bisa reverse charge: Ingin menyelamatkan baterai HP lain yang sudah habis dan darurat? Tentu saja bisa dengan Xiaomi Redmi Note 9 ini. Karena dilengkapi dengan Reverse Charge sehingga bisa digunakan untuk menyelamatkan baterai HP lain.
  • Body lengkap dengan water repellent: Water repellent p2i nano coating membuat Xiaomi Redmi Note 9 ini tahan terhadap cipratan air. Sehingga ketika sedang gerimis, pemakai tetap bisa menggunakannya.
✅REKOMENDED:  Inilah Spesifikasi Xiaomi Mi 8 Lite yang Super Keren!

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 9

Setelah tahu kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 9 sekaligus keunggulan lainnya, bagaimana dengan spesifikasinya? Spesifikasi dari HP Xiaomi keluaran terbaru ini tampil dengan display IPS LCD selebar 6.53 inchi dan chip performa Helio G85 dari MediaTek. Untuk CPU menggunakan Octa Core Cortex A75 dan A55, GPU dengan Mali G52 MC2.

Juga dilengkapi RAM 3 GB/4 GB, internal memory 64 GB/128 GB, serta eksternal memory berslot khusus. Kamera di bagian depan dengan resolusi 13 MP. Sedangkan bagian belakang makro beresolusi 2 MP, ultrawide 8 MP, wide 48 MP, dan depth 2 MP. Didukung dengan baterai tanam Li-Po berdaya tampung 5020 mAh.

Nah, di atas merupakan kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 9 yang wajib diketahui sebelum membelinya. HP besutan Xiaomi ini telah upgrade menjadi lebih baik dari keluaran sebelumnya. Juga harga yang murah dan ramah kantong, HP Xiaomi ini siap memenangkan pasaran di Indonesia, lho.

Bagaimana? Apakah tertarik membeli Xiaomi Redmi Note 9 ini? HP dengan harga Rp. 2.499.000,- dilengkapi performa yang mumpuni serta keunggulan mantap lainnya memang menggiurkan. Namun, pertimbangkan kembali sesuai dengan kebutuhan sekaligus selera dari pembeli.

Check Also

Spesifikasi Xiaomi Mi A2 Lite

Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi A2 Lite Terbaru 2021

Gohitzz.com – Rilis Juli Tahun 2018 silam, membuat nama Mi A2 Lite cukup dikenal oleh …