Cara merawat baterai laptop

Cara Merawat Baterai Laptop Agar Awet dan Tahan Lama

Mengetahui cara merawat baterai laptop adalah hal penting yang tidak boleh diabaikan. Pasalnya, baterai termasuk komponen yang sangat penting dalam menunjang performa dan juga kinerja dari laptop tersebut.

Laptop yang memiliki baterai awet, tentunya akan memudahkan pengguna dalam memakai gawai tersebut. Sehingga Anda tidak perlu sering melakukan charging pada laptop yang dimiliki tersebut.

5 Cara Merawat Baterai Laptop Agar Awet

Seiring dengan penggunaan, tentunya performa baterai pun akan bisa mengalami penurunan. Meski demikian, Anda tetap bisa melakukan beberapa cara merawat baterai laptop berikut ini untuk membuat baterai menjadi lebih awet digunakan.

Cara Merawat Baterai Laptop : Hindari Kondisi Sering Overheat

Ketika laptop digunakan secara intense maka bisa membuat kinerjanya menjadi lebih berat dan membuat suhunya pun mengalami peningkatan. Hal ini bisa saja memicu terjadinya kondisi overheating pada laptop. Terlebih jika tidak didukung oleh kipas pendingin yang optimal.

Peningkatan suhu pada laptop akan membuat penggunaan daya baterai pun mengalami peningkatan. Maka dari itu, maka cara yang pertama perlu Anda lakukan adalah dengan menghindari terjadinya kondisi overheat pada perangkat.

✅REKOMENDED:  Spesifikasi dan Ulasan Secara Lengkap MacBook Pro M1 13 Inci 2020

Suhu laptop yang stabil umumnya akan membuat performa laptop semakin optimal. Sehingga penggunaan baterai pun tidak akan melebihi daya beban yang dimiliki. Imbasnya, kondisi baterai laptop pun akan bisa menjadi lebih awet dan tahan lama.

cara merawat baterai laptop dari ancaman overheating ini bisa dilakukan dengan berbagai macam metode. Mulai dari penggunaan coolingpad, mengurangi beban kinerja laptop, dan bahkan memperhatikan lingkungan kerja di sekitar Anda.

Hindari Laptop Mati Total Karena Baterai Habis

Cara berikutnya yang bisa digunakan untuk merawat baterai laptop adalah menghindari perangkat mati total karena kehabisan daya baterai. Pada beberapa kasus, tidak sedikit para pengguna yang lupa melakukan charging pada saat laptop digunakan.

Kemudian laptop pun mati total karena kehabisan daya baterai akibat lupa dicas. Hal ini bisa berakibat fatal pada perangkat Anda. Maka dari itu, cara merawat baterai laptop yang berikutnya adalah dengan menghindari perangkat mati total akibat kehabisan daya baterai.

Terlalu sering membiarkan laptop mati sendiri karena kehabisan daya, akan membuat kinerja baterai menjadi cepat menurun. Selain itu, hal ini juga bisa membuat komponen di dalam perangkat  pun lebih cepat mengalami kerusakan karena hilangnya daya secara tiba-tiba.

✅REKOMENDED:  Daftar Spesifikasi UPS ICA 2000VA

Oleh sebab itu, sebaiknya lakukan charging pada laptop ketika digunakan dan level baterainya sudah berada di bawah 20 persen. Cara merawat baterai laptop dengan menghindari perangkat mati sendiri ini menjadi solusi yang cukup jitu untuk menjaga usia baterai laptop.

Lakukan Update Software Laptop Secara Berkala

Perangkat lunak (software) pada laptop umumnya sering melakukan update pada sistemnya. Tujuan dari update tersebut adalah memperbaiki bug, optimasi penggunaan resource, dan lain sebagainya.

Sehingga cara merawat baterai laptop yang juga penting untuk diperhatikan adalah dengan melakukan update software secara berkala. Penggunaan software yang update dan bebas dari bug secara tidak langsung akan membantu laptop menjaga usia penggunaan baterai.

Kalau Anda termasuk pengguna laptop dengan sistem OS Windows 10, umumnya akan ada update dalam waktu-waktu tertentu. Anda bisa melakukan update pada OS dan juga aplikasi lain yang digunakan untuk menjaga performa dari perangkat yang dimiliki.

Hindari Mengecas Laptop Secara Terus-menerus Saat Digunakan

Cara merawat baterai laptop yang bisa Anda pertimbangkan selajutnya adalah dengan menghindari mengecas laptop terus-menerus saat digunakan. Ketika laptop di charge dalam waktu yang lama maka arus listrik akan terus mengaliri baterai perangkat tersebut.

Hal ini bisa mengakibatkan komponen pada baterai laptop menjadi lebih cepat rusak dan bisa mengakibatkan penurunan usia penggunaan baterai. Jika memungkinkan Anda bisa segera mencabut charger apabila daya baterai sudah terisi penuh 100 persen.

✅REKOMENDED:  Ingin Laptop Kalian Terlihat Baru Lagi? Yuk, ikuti Tips Membersihkan Laptop Dengan Tepat!

Mungkin saat ini sudah ada perangkat yang dilengkapi dengan sistem pengentian otomatis aliran listrik ketika baterai penuh. Akan tetapi, cara merawat baterai laptop dengan menghindari charging terus-menerus tetap perlu menjadi salah satu hal yang harus diperhatikan.

Gunakan Charger Original Sesuai Bawaan Laptop

Cara berikutnya yang juga bisa digunakan untuk merawat baterai laptop agar awet dan tahan lama adalah menggunakan charger yang asli. Komponen charger yang original sesuai bawaan brand umumnya sudah memiliki spesifikasi yang sesuai dengan laptop tersebut.

Maka dari itu, salah satu cara merawat baterai laptop yang juga tidak kalah penting untuk dipertimbangkan adalah penggunaan charger original. Pada umumnya, charger asli akan bisa membuat arus listrik ke dalam baterai laptop menjadi lebih stabil.

Hal ini dikarenakan spesifikasi dan komponen yang digunakan pun sudah sesuai dengan yang dimiliki oleh laptop. Imbasnya, baterai pun akan bisa menjadi lebih awet dan juga tahan lama dan mengurangi risiko terjadinya kerusakan pada laptop dan komponen lainnya.

Meskipun cara merawat charger laptop KW dengan harga yang lebih murah, namun sebaiknya dipertimbangkan ulang. Menggunakan komponen laptop yang original dan sesuai bawaan brand merupakan cara terbaik untuk merawat perangkat dan gadget secara umum.

Itulah pembahasan lengkap mengenai beberapa cara merawat baterai laptop agar awet dan juga tahan lama. Kini dengan adanya ulasan tersebut, Anda tidak perlu bingung dan khawatir lagi apabila terkait dengan mekanisme perawatan baterai pada laptop kesayangan.

Check Also

Cara merawat baterai laptop

Rekomendasi Laptop Terbaik Untuk Para Ilustrator Media yang Bisa Anda Miliki!

Di era serba cepat seperti sekarang, kesenian berupa melukis dan menggambar tidak hanya dilakukan pada …