Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Bisa Dibuka di Android

Ini 6+ Cara Mengatasi Aplikasi Tidak Bisa Dibuka di Android Cepat dan Mudah!

Jangan panik saat aplikasi mendadak error tidak bisa dibuka. Coba 7 cara mengatasi aplikasi tidak bisa dibuka di android yang akan dijelaskan di bawah ini. Sebelum itu, penyebab dari masalah ini biasanya adalah karena penuhnya penyimpanan. Bisa juga berasal dari software itu sendiri. Tanpa berlama-lama lagi, ini dia penjelasannya!

1. Kembali lalu Buka Ulang

Cara pertama yaitu kembali ke menu utama lalu membuka ulang. Pembaca juga bisa menutup semua aplikasi yang baru saja terpakai. Dengan menutup semua aplikasi di latar belakang, ponsel yang tadinya bekerja terlalu berat akan menjadi ringan dan normal. Setelah melakukan kedua hal tadi, pembaca bisa membuka ulang aplikasi yang tidak bisa dibuka sebelumnya.

Jika masih belum berhasil, coba lakukan cara pertama tersebut maksimal 3 kali. Pada percobaan kedua dan ketiga, berilah jeda sebentar sebelum membuka ulang aplikasi yang nge-lag. Apabila masih error, pembaca dapat langsung ke step selanjutnya.

✅REKOMENDED:  6 Aplikasi Chatting Selain WhatsApp, Buruan Coba!

2. Clear Cache dan Data

Apabila terdapat warning bertuliskan “aplikasi terhenti, memori tidak cukup”, maka pembaca bisa langsung menghapus cache dan data aplikasi. Walaupun tidak ada warning, cara mengatasi aplikasi tidak bisa dibuka di android ini tetap harus dicoba. Caranya mudah dan tidak membutuhkan waktu lama.

Masuklah pada menu settings yang ada di ponsel pembaca. Selanjutnya menuju ke menu software dan klik nama software yang bermasalah. Nah, nantinya pada bagian penyimpanan akan terdapat opsi hapus data dan hapus cache. Klik kedua pilihan tersebut dan otomatis akan langsung terhapus.

3. Update atau Unduh Ulang Aplikasi

Software yang kadaluarsa ternyata menjadi penyebab umum software tidak dapat dibuka. Hal ini disebabkan software tersebut memiliki banyak bug. Maka dari itu, pembaca perlu memperbarui software tersebut ke versi terbaru. Lakukan proses pembaruan di Play Store. Tak hanya memperbaiki bugs, biasanya software juga menjadi ada fitur baru.

Jika ternyata sudah dalam versi terbaru namun masih error, pembaca bisa hapus lalu menginstall ulang. Pastikan internet pembaca memiliki sinyal yang kuat agar proses pengunduhan lancar. Apabila sudah, pembaca bisa langsung membuka software tersebut. Masih error juga? Yuk coba cara keempat dibawah!

✅REKOMENDED:  Rekomendasi Ponsel 5g yang Tengah Beken Dipasaran

4. Restart Ponsel

Selanjutnya adalah memulai ulang atau restart ponsel pembaca. Cara mengatasi aplikasi tidak bisa dibuka di android ini merupakan langkah tersimple dan gampang. Pertama, pembaca dapat menekan tombol volume selama beberapa detik hingga muncul beberapa pilihan. Klik restart dan ponsel pun akan memulai ulang.

5. Coba Paksa Berhenti

Untuk memberhentikan paksa sebuah software, pembaca bisa pergi ke pengaturan dan lanjut masuk ke menu aplikasi. Setelahnya cari aplikasi dan tap 1 kali pada tombol paksa berhenti. Tunggu beberapa saat lalu pembaca dipastikan dapat membuka aplikasi yang sedang error. Tenang! Cara kelima ini tidak akan merombak isi ponsel maupun menghapusnya.

6. Lakukan Pembaruan Sistem

Jika 5 cara diatas masih belum mengembalikan software pembaca, maka mungkin penyebabnya adalah sistem android yang kuno. Karena sudah kuno, software tersebut menjadi tidak kompatibel untuk dibuka. Nah, segera lakukan pembaruan sistem android agar software dapat digunakan seperti sedia kala. Pembaca bisa pergi ke setelan dan masuk ke menu perangkat.

✅REKOMENDED:  6 Cara Menghilangkan Pop Up Iklan di Android Termudah

Nah, nantinya akan muncul beberapa menu dan pembaca bisa memilih opsi yang bertuliskan perbarui perangkat lunak. Biasanya memakan waktu lumayan lama. Tunggu hingga proses pembaruan sistem selesai dan jika sudah, pembaca bisa langsung tap software yang tidak dapat dibuka.

7. Reset Pabrik

Langkah terakhir ini bisa diambil ketika pembaca memang sangat membutuhkan software yang mengalami masalah tersebut. Sebelum melakukan reset pabrik, sebaiknya pembaca mencadangkan terlebih dahulu semua data yang ada di ponsel. Hal ini dikarenakan data tersebut akan hilang ketika pembaca melakukan reset pabrik. Pastikan data internet hidup ya!

Agar lebih cepat menemukan menu ini, pembaca bisa mencarinya di pencarian dengan mengetik kata reset. Jika sudah ketemu, klik “reset perangkat” dan ponsel pun akan langsung memulai reset. Setelah itu, aplikasi yang bermasalah tadi akan kembali ke versi lawas. Cobalah membukanya dan jika tidak bisa, langsung saja update di Play Store.

Itulah 7 cara mengatasi aplikasi tidak bisa dibuka di Android yang dapat dilakukan sendiri tanpa perlu ke tempat yang ahli. Software tidak dapat dijalankan menjadi masalah umum yang sering dialami bagi pemakai ponsel android. Nah, jangan lupa lakukan cara diatas secara berurutan ya!

 

 

Check Also

aplikasi recording audio PC

5 Jenis Aplikasi Recording Audio PC Terbaik yang Ada Sekarang

Perlu untuk melakukan perekaman suara menggunakan perangkat PC atau laptop, namun bingung menentukan jenis aplikasi …