Aplikasi untuk Menghitung Masa Subur

Pilihan Aplikasi untuk Menghitung Masa Subur Terakurat

Setiap wanita yang sudah matang wajib untuk memahami masa subur, salah satunya untuk menentukan rencana waktu kehamilan secara tepat. Sekarang, hal semacam ini dapat dilakukan secara lebih mudah menggunakan bantuan aplikasi untuk menghitung masa subur yang banyak tersedia di play store. Layaknya beberapa rekomendasi aplikasi terakurat yang dibahas berikut ini:

1. Ovia Apps

Rekomendasi pertama jenis aplikasi untuk menghitung masa subur adalah Ovia Apps. Lantaran, aplikasi ini tidak hanya dapat dipergunakan secara gratis saja, tetapi juga memiliki sejumlah layanan unggul yang memudahkan, antara lain:

  • Prediksi masa subur akurat yang dilengkapi dengan skor harian kesuburan yang dapat menjadi indikator dalam menentukan kemungkinan kehamilan yang akan dialami oleh para pengguna;
  • Pelacakan metrik harian lain yang dapat dimanfaatkan seperti halnya tidur, olahraga, pola makan, sampai dengan suasana hati;
  • Mempunyai fleksibilitas dalam penyinkronan data sehingga memudahkan para pengguna dalam mengakses hingga membagikan hasil laporan aplikasi; serta
  • Banyak komunitas pengguna lain yang senantiasa berbagi aneka informasi terkait pengalaman PMS, menstruasi, maupun masalah wanita yang lain.
✅REKOMENDED:  Mendownload Video Tiktok Tanpa Watermark

2. Aplikasi Clue

Kedua, ada aplikasi untuk menghitung masa subur terakurat dan populer bernama Clue. Yakni sebuah software yang dikembangkan oleh perusahaan besar asal Amerika, dengan dukungan fitur unggul yang terdiri atas:

  • Analisa siklus haid yang dialami oleh wanita sehingga membantu untuk memahami periode haid pada setiap bulan;
  • Informasi identifikasi terkait gejala PMS yang terjadi pada setiap wanita;
  • Versi gratis dengan aneka fitur pengecekan dasar yang dapat dimanfaatkan pengguna pemula; dan
  • Ada pula versi pro dengan layanan jenis layanan lebih lengkap yang dapat disesuaikan kebutuhan dari masing-masing pengguna.

3. Glow Apps

Selain Clue, Glow Apps juga sangat direkomendasikan kepada wanita yang mencari aplikasi untuk menghitung masa subur. Pasalnya Glow Apps telah banyak dipergunakan oleh para wanita yang ada di seluruh dunia, karena dinilai akurat dalam memberikan berbagai macam pelayanan, seperti:

  • Penandaan tanggal kesuburan secara praktis dengan hanya memasukan awal waktu menstruasi dengan disertai suhu tubuh dari masing-masing pengguna;
  • Pengaturan periode menstruasi secara lebih tepat;
  • Perencanaan kehidupan seks sesuai dengan pertimbangan yang diinginkan;
  • Bantuan pelacakan terhadap masa kehamilan yang tengah terjadi pada pengguna;
  • Alat pantau perkembangan bayi yang cukup baik dan berguna bagi para wanita; serta
  • Tersedianya fitur chatting yang dapat dimanfaatkan untuk diskusi atau bertukar pikiran antara anggota komunitas satu dengan yang lain dalam aplikasi.
✅REKOMENDED:  Mencari Aplikasi Untuk Membuat Poster? Simaklah Rekomendasinya

4. Flo

Berikutnya, terdapat aplikasi gratis bernama Flo yang juga tidak kalah akurat untuk dipakai. Bisa dikatakan, sebagai aplikasi gratis, Flo ini cukup istimewa karena telah dilengkapi dengan serangkaian layanan utama, misalnya:

  • User interface yang simple dan praktis untuk dipahami, bahkan oleh wanita pengguna yang baru kali pertama menginstalnya;
  • Memiliki kemampuan dalam memprediksi masa kesuburan wanita pengguna secara lebih tepat, mulai dari siklus menstruasi, ovulasi, periode datang bulan, sampai dengan masa paling berpeluang terjadinya kehamilan; serta
  • Gambaran kesuburan yang lebih akurat pada beberapa wanita yang memiliki keluhan terkait siklus haid bulanan yang kurang teratur.

5. Natural Cycles

Terakhir, namun tidak kalah bagus untuk dicoba para wanita ialah aplikasi populer yang bernama Natural Cycles. Tidak lain karena, jenis aplikasi ini memiliki tingkat keakuratan yang cukup dapat dipercaya karena kinerjanya didukung oleh fitur-fitur unggulan, berupa:

  • Monitor suhu tubuh yang dapat dimanfaatkan untuk memantau kesuburan selama para wanita berada pada masa menstruasi;
  • Penentuan waktu berhubungan seks aman tanpa penggunaan pengaman dan tanpa adanya resiko terjadi kehamilan yang tidak diinginkan;
  • Berperan sebagai alat kontrasepsi alternatif yang memungkinkan seorang wanita tidak perlu untuk mengonsumsi pil ataupun berhubungan dengan alat, sehingga terhindar dari efek samping penggunaan jangka panjang; dan
  • Sifatnya yang berbayar, membuat keakuratan dari Natural cycles lebih dapat dipertanggungjawabkan dibanding dengan jenis aplikasi lain yang tersedia sekarang ini.
✅REKOMENDED:  Cara Menyembunyikan Aplikasi di Android dan Mengapa Hal Ini Penting untuk Pengguna

Nah itulah tadi sejumlah rekomendasi aplikasi untuk menghitung masa subur yang diyakini memberikan hasil terakurat. Jadi, tunggu apa lagi? Segera saja buka Google play store yang ada pada ponsel masing-masing, dan cari salah satu aplikasi rekomendasi yang paling diminati. Kemudian, jalankan instalasinya untuk dapat menikmati segala kelebihan fitur yang dimilikinya!

 

Check Also

Aplikasi Edit Foto IPhone Ala Selebgram

6 Aplikasi Edit Foto IPhone Ala Selebgram Paling Kekinian

Kini fenomena selebgram memang sangat populer di kalangan anak muda. Terutama karena keikutsertaannya dalam menyebarkan …